Buku “Membaca Peta Seni Rupa Bogor” boleh jadi merupakan buku pertama yang menggambarkan referensi pembacaan perkembangan seni rupa di Kota Bogor. Sebagai bentuk komitmen Komite Seni Rupa DK3B (Dewan Kesenian dan Kebudayaan Kota Bogor) dalam perkembangan seni rupa di Kota Bogor bersama dengan dinamika yang meliputi perjalanan para penggiat seni rupa.
Tak hanya itu, ini juga menjadi bagian dari strategi pengenalan karya-karya seniman Bogor sekaligus munculnya semangat komunitas yang mengiringi tumbuhnya medan kesenian di Bogor.
Meski dirasa perlu penguatan, setidaknya para perupa dan seniman Bogor memiliki sedikit pengayaan dan bacaan terhadap peta dan penanda pertumbuhan seni rupa di Bogor.